Kado Natal
Oleh: Peserta Kelas Diskusi Natal Nov/Des 2011 - Mytha
Memperingati atau merayakan Natal adalah proses yang berulang setiap tahun. Beragam orang menyambut Natal dengan menghiasi pohon Natal dan pernak-pernik Natal lainnya. Seorang ibu pasti sibuk menyiapkan segala sesuatunya agar dapat merayakan Natal seperti yang diharapkannya. Namun Natal bukan sekedar pesta tahunan dengan pohon Natal, baju baru, kue-kue, atau bercengkrama dengan sanak saudara, Natal adalah sebuah perayaan ulang tahun seorang Mesias yang lahir ke dunia untuk menebus dosa umat manusia. Natal adalah kabar kesukaan bagi umat manusia karena anugerah keselamatan yang dijanjikan Tuhan telah digenapi. Maka sudah selayaknyalah kita memperingatinya dengan penuh sukacita dan sembah sujud kepada-Nya.
2000 tahun yang lalu seorang Mesias yang adalah Raja di atas segala raja lahir dalam kesederhanaan mengosongkan diri dan mengambil rupa sebagai hamba yang lahir di kandang domba dan dibaringkan dalam palungan. Yesus datang bukan hanya menebus dosa umat manusia dengan karya keselamatan diatas kayu salib sehingga kita beroleh hidup yang kekal, Yesus datang memberi kita teladan bagaimana kita hidup didalam dunia dan cara menyenangkan hati Tuhan.
Natal adalah kado yang sangat mahal dan terindah dari Tuhan untuk umat manusia, namun tidak semua umat manusia mau menerima anugerah yang Tuhan berikan dalam Yesus Kristus. Tidak semua umat manusia mau meneladani Yesus yang adalah Firman yang menjadi Manusia. Dikelompok manakah saat ini kita berada? Persembahkanlah seluruh hidup kita sebagai persembahan yang hidup dan yang berkenan kepada Tuhan sebagai kado Natal untuk-Nya.
Dalam Kristus
Mytha